Apa Sih, Beda Kopi Espresso, Latte dan Capucino?

Posted by ngunik On Jumat, 04 Februari 2011 0 komentar
vancouvercoffee.ca
Apa Sih, Beda Kopi  Espresso, Latte dan Capucino?
Barista dan kopi hasil racikannya
JAKARTA--Anda pengopi rumahan, mungkin sedikit kurang akrab dengan berbagai istilah minuman kopi racikan, seperti espresso, latte, dan capucino. Situs bagi pecinta kopi, Coffeenerds, membantu Anda untuk membedakannya:

Espresso

Ingat, namanya espresso, bukan expresso. Ini adalah kopi bubuk yang sangat halus yang dikemas menjadi portafilter dan dimasukkan ke dalam mesin espresso. Air yang dipanaskan sampai 190-197 derajat Fahrenheit ditekan di bawah 8-10  tekanan atmosfer melalui portafilter kopi halus untuk menghasilkan  1-2 ons espresso.

 Cara yang baik untuk mengetahui apakah espresso Anda berkualitas tinggi atau tidak bisa dilihat dari warna dan konsistensi krimnya. Jika Anda menambahkan gula, tuang  di atas krim selama 15-30 detik.

Latte
Latte adalah istilah yang pertama populer di Amerika Utara. Di Eropa, latte akan cenderung dianggap sesuatu yang hanya diperuntukkan bagi anak-anak Anda. Atau pengopi yang masih sangat belia.

Banyak orang membingungkan latte dengan cappucino. Latte adalah espresso dalam kombinasi dengan susu yang dihangatkan dengan uap air (semacam dikukus). Untuk memberikan gambaran tentang rasio bahan, perbandingan ideal kopi dan susu adalah 16:2.

Seorang barista yang baik akan menggabungkan busa, hasil dari kukusan susu, dan espresso bersama-sama. Hal ini  memberikan minuman campuran dengan rasa dan tekstur yang sungguh yummy.

Cappuccino

Minuman ini sering dibingungkan dengan latte, tapi pada dasarnya mereka adalah minuman yang berbeda. Cappuccino umum adalah dibuat dalam  sepertiga proporsi. Ini berarti cappucino yang tepat adalah sepertiga espresso, sepertiga susu yang dikukus, dan sepertiga busa susu.

Espresso dan susu kukus  dituangkan bersama-sama, baru diakhiri dengan busa di atasnya.


Cafe Au Lait
Apa lagi ini? Ini adalah minuman yang dibuat dari 50 persen kopi hitam dan 50 persen susu murni. Seorang barista yang berpengalaman hanya akan membuat minuman ini dari kopi kualitas prima dengan susu murni yang segar, bukan kemasan.




sumber